Apa Itu Tahun Fiskal? Pahami Pengertian dan Fungsinya!

Imanuel Kristianto

18 Agustus 2022

Apa Itu Tahun Fiskal? (Foto: 123rf)
Apa Itu Tahun Fiskal? (Foto: 123rf)

Tahun fiskal atau sering juga disebut fiscal year merupakan periode satu tahun yang di dalamnya suatu organisasi perlu mengukur kinerja keuangannya. Istilah ini biasanya digunakan oleh pemerintah atau perusahaan untuk mengetahui apakah kegiatan keuangan yang telah dilakukan sudah memenuhi tujuan anggaran atau belum. 

Pelajari istilah keuangan lengkap di sini.

Selain itu, fiscal year juga dipergunakan sebagai momentum untuk menyiapkan laporan keuangan. Dalam bidang investasi, tahun fiskal biasanya menjadi prioritas bagi investor untuk mengetahui kinerja keuangan perusahaan dan melihat apakah investasi yang dilakukan layak diteruskan atau tidak.

Lalu, apa sih sebenarnya tahun fiskal itu? Berikut penjelasan pengertian dan fungsinya.

Pengertian Tahun Fiskal

tahun fiskal
Definisi tahun fiskal (123rf)

Tahun fiskal adalah periode satu tahun atau biasa disebut juga sepanjang tahun yang ditetapkan oleh suatu perusahaan agar disesuaikan dengan periode akuntansi. Dalam rentang waktu tersebut, perusahaan dapat melacak pendapatan, pengeluaran, dan keuntungan yang diperoleh sepanjang tahun.

Dalam menentukan fiscal year, perusahaan bisa memilih rentang waktu antara 12 bulan atau 52 sampai 53 minggu. Jika memilih yang pertama, maka tahun fiskal akan berakhir pada Desember, sedangkan opsi kedua berakhir pada hari yang sama tiap minggu berdasarkan preferensi perusahaan.

Baca juga: Fungsi dan Cara Membuat Jurnal Penutup Laporan Keuangan

Dalam menyiapkan laporan keuangan, terdapat beberapa jenis tahun fiskal yang biasa dipergunakan. Berikut beberapa contohnya.

1. Disesuaikan dengan siklus bisnis

Fiscal year bisa disesuaikan dengan siklus bisnis yang dijalankan. Misalnya, tahun fiskal untuk sekolah biasanya ditentukan berdasarkan waktu murid bersekolah. Hal ini biasanya dilakukan agar pihak sekolah dapat mengetahui bagaimana sistem penerimaan pembayaran SPP yang jatuh tempo pada awal tahun ajaran dan juga mengetahui apa saja sumber daya yang harus dikeluarkan untuk meningkatkan kinerja sekolah.

2. Akun untuk keuntungan musiman

Jenis fiscal year yang satu ini biasanya digunakan oleh toko retail atau musiman yang menerapkan tahun fiskal pada hari Sabtu tiap bulan Januari. Hal ini dilakukan agar mereka dapat menghitung penjualan selama liburan tahun baru. Laporan tahun fiskal jenis ini bermanfaat untuk mendorong peningkatan penjualan kuartal keempat dengan kenaikan volume konsumen yang berbelanja selama liburan. 

3. Penghematan biaya akuntansi

Jenis tahun fiskal yang satu ini biasanya dipergunakan oleh suatu organisasi untuk bernegosiasi, menghemat biaya akuntansi, dan  untuk keperluan audit. Hal ini dilakukan karena jumlah permintaan untuk akuntan dan auditor jatuh sebelum dan setelah 31 Desember dan karena ada kebutuhan lebih banyak bisnis untuk membantu mereka menghasilkan keuntungan dengan memanfaatkan catatan keuangan.

Baca juga: Pengertian Cryptocurrency dan Risiko Investasi di Dalamnya

Fungsi Tahun Fiskal

fungsi tahun fiskal
Fungsi tahun fiskal (123rf)

Ada banyak fungsi atau manfaat dari tahun fiskal, di antaranya:

1. Memberikan perhitungan keuangan yang akurat

Saat tahun fiskal suatu perusahaan atau organisasi berakhir, itu tandanya perusahaan atau organisasi tersebut memiliki waktu untuk memisahkan mana aset, kewajiban, dan ekuitas mereka. Dalam hal investasi, hal ini diperlukan untuk mengetahui berapa banyak dividen yang bisa diberikan kepada investor atau pemegang saham untuk kemudian dipergunakan kembali dalam mengembangkan bisnis.

2. Mengetahui kinerja perusahaan

Fungsi atau manfaat yang kedua adalah untuk mengetahui kinerja karyawan sekaligus perusahaan sehingga dapat diketahui apakah kegiatan bisnis yang dilakukan telah mampu memenuhi tujuan jangka pendek dan jangka panjang yang ditetapkan pada awal tahun fiskal atau tidak. Hal ini diperlukan agar perusahaan dan kegiatan bisnisnya tetap berada di jalur yang benar sehingga dapat memenuhi sasaran yang ditargetkan.

3. Menguraikan siklus pendapatan

Pada akhir tahun, tiap bisnis biasanya melihat kapan dan di mana mereka memperoleh keuntungan. Dalam hal ini, perusahaan atau bisnis juga bisa mengklasifikasikan waktu dalam setahun seorang pelanggan membeli suatu produk. Oleh sebab itu, tiap perusahaan memiliki tahun fiskal yang berbeda-beda, bergantung pada jenis bisnis dan preferensi mereka.

4. Mempersiapkan anggaran perusahaan tahun berikutnya

Setelah mengetahui kinerja karyawan berdasarkan laporan keuangan tahun fiskal, maka suatu perusahaan perlu mengidentifikasi anggaran yang dialokasikan untuk kegiatan bisnis mereka. Hal ini penting untuk dilakukan agar tujuan dan sasaran keuangan tahun berikutnya bisa lebih baik dari tahun fiskal tersebut.

5. Memaksimalkan peluang promosi

Jika tujuan keuangan suatu perusahaan sudah tercapai pada akhir tahun, maka akan ada peluang untuk mempromosikan karyawan juga kegiatan bisnis perusahaan tersebut. Dengan begitu, perusahaan dapat mengelola kenaikan gaji karyawan dan menentukan tujuan keuangan bisnis lainnya.

Baca juga: Manfaat Laporan Keuangan bagi Investor agar Investasi Sukses

Persyaratan Umum Fiscal Year dan Contohnya

syarat tahun fiskal
Syarat tahun fiskal

Ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi agar sebuah perusahaan bisa menentukan tahun fiskal untuk menjalankan kewajiban keuangan mereka, yaitu:

  • Perusahaan yang mempunyai tahun buku yang berbeda pada umumnya harus mengajukan tahun fiskal yang telah ditentukan pada tanggal 15 bulan keempat setelah berakhirnya tahun buku. Misalnya, kalau suatu perusahaan menetapkan tahun fiskal yang berakhir pada hari terakhir bulan Juni, maka pengajuan pajaknya harus dilakukan sebelum 15 Oktober.
  • Bisnis dapat mengajukan pengembalian pajak penghasilan pertama mereka setelah mendapatkan izin melalui Internal Revenue Service (IRS) atau sudah memenuhi kriteria di bawah Formulir 1128 yang mengizinkan adanya perubahan tahun pajak perusahaan.
  • Perusahaan dapat mengubah tahun fiskal kembali ke tahun kalender sesuai keinginan.

 

Baca juga: Jenis Investasi yang Harus Diketahui Investor Pemula

Jika masih belum memahami sepenuhnya apa itu fiscal year, mari kita lihat beberapa contoh tahun fiskal yang dapat dipilih perusahaan berikut ini.

  • Jangka waktu 12 bulan dimulai dari 1 September hingga 31 Agustus
  • Jangka waktu 12 bulan dimulai dari 1 Maret hingga 28 Februari
  • Jangka waktu 52 minggu berakhir pada hari Sabtu paling dekat dengan 31 Mei

Demikianlah pembahasan lengkap mengenai fiscal year yang berfungsi untuk memudahkan para pebisnis dalam melakukan penentuan anggaran tahunan sesuai dengan jadwal dan ketentuan yang berlaku.

Dalam penentuan anggaran perusahaan, tahun fiskal tentu penting untuk membantu membentuk laporan keuangan secara menyeluruh sehingga perusahaan dapat melacak margin keuntungannya.

Hal ini diperlukan agar perusahaan juga mengetahui apakah kegiatan bisnis yang selama ini dijalankan mampu memberi keuntungan atau tidak dan apakah kegiatan tersebut layak dilanjutkan atau tidak, termasuk dalam hal investasi yang dilakukan para pemegang saham di perusahaan tersebut.

Baca juga: Metode Penilaian Investasi yang Wajib Diketahui Investor

Dengan menetapkan anggaran keuangan yang tepat, maka segala tujuan dan rencana di masa depan dapat dicapai secara lebih baik lagi. Selain itu, laporan keuangan yang biasanya dilakukan pada akhir tahun fiskal juga memungkinkan para pebisnis untuk menetapkan skema dan strategi bisnis yang lebih tepat sehingga mampu memberikan keuntungan yang maksimal.

Jika bisnis yang dijalankan masih belum mampu memberikan keuntungan, maka perusahaan perlu waktu lebih lama lagi untuk untuk menyesuaikan pendapatan dan biaya operasional sebelumnya.

Sampai di sini, sudah paham tentang apa itu tahun fiskal dan manfaatnya bagi bisnis maupun investor? Kalau masih memerlukan informasi lain yang bisa mendukung kegiatan bisnis, jangan ragu untuk mengunjungi laman BMoney atau download aplikasinya di Play Store atau App Store.

 

Artikel menarik lainnya

reksadana_hero_image

Selalu update bareng komunitas investor BMoney!