Begini Cara Membaca Laporan Keuangan Emiten

Uji Agung Santosa

31 Mei 2023

Cara membaca laporan keuangan emiten saham (123rf.com)
Cara membaca laporan keuangan emiten saham (123rf.com)

Tujuan utama seseorang melakukan investasi atau membeli saham suatu perusahaan sejatinya agar mendapat keuntungan finansial, baik dari pertumbuhan nilai investasi, pendapatan dividen, maupun diversifikasi portofolio. Untuk mencapai tujuan tersebut, salah satu hal yang penting untuk dipelajari adalah dengan mengetahui cara membaca laporan keuangan saham.

Sebelum membahas bagaimana cara membacanya, yuk, ketahui dulu mengenai laporan keuangan, di mana mendapatkannya, dan alasan pentingnya melakukan investasi saham.

Apa Itu Laporan Keuangan?

Laporan keuangan adalah laporan yang menyajikan informasi keuangan suatu entitas, seperti perusahaan atau organisasi, selama periode waktu tertentu. Laporan ini memberikan gambaran tentang kinerja keuangan, posisi keuangan, dan arus kas dari suatu entitas. Laporan keuangan umumnya disusun dengan menggunakan prinsip akuntansi yang berlaku umum.

Ada setidaknya 3 hal penting yang bisa diketahui dari laporan keuangan, yaitu Laporan Laba Rugi (Income Statement), Neraca (Balance Sheet), dan Laporan Arus Kas (Cash Flow Statement).

Laporan laba rugi menyajikan informasi mengenai pendapatan, beban, laba, dan rugi suatu entitas, sedangkan laporan arus kas menyajikan aliran kas masuk dan keluar dari entitas selama periode tertentu.

Sementara itu, neraca menyajikan posisi keuangan suatu entitas yang mencakup pencatatan aset (seperti kas, piutang, inventaris, dan aset tetap), kewajiban (seperti utang dan pajak), serta ekuitas entitas (seperti modal pemilik dan laba ditahan). 

Laporan keuangan ini penting bagi pemilik bisnis, investor, kreditor, dan pihak terkait. Laporan keuangan bukan hanya memberikan informasi relevan untuk mengevaluasi kinerja dan kesehatan keuangan suatu entitas, tapi juga berguna dalam pengambilan keputusan investasi.

Baca juga: Cara Membuat Jurnal Penutup di Laporan Keuangan dan Fungsinya

Cara Mendapatkan Laporan Keuangan

Cara mendapatkan laporan keuangan.
Cara mendapatkan laporan keuangan.

Untuk hasil akurat dan terverifikasi, laporan keuangan perusahaan bisa didapat dari beberapa sumber tepercaya, di antaranya adalah sebagai berikut.

1. Situs web perusahaan

Mayoritas perusahaan biasanya menyediakan laporan keuangan yang bisa diunduh atau dilihat secara online, seperti laporan tahunan (annual report), laporan keuangan kuartal (quarterly financial reports), dan laporan publik lainnya.

2. Otoritas pasar modal

Setiap negara memiliki otoritas pengatur pasar modal yang mewajibkan perusahaan publik mengungkapkan informasi keuangannya secara teratur. Di Indonesia,  laporan keuangan perusahaan yang terdaftar di bursa efek bisa diakses melalui situs web Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan situs resmi BEI https://www.idx.co.id/.

3. Layanan data keuangan online

Beberapa layanan data keuangan online menyediakan akses ke laporan keuangan perusahaan. Misalnya Bloomberg, Reuters, Yahoo Finance, dan Google Finance. Biasanya, data keuangan dasar bisa diakses gratis, sedangkan akses penuh memerlukan langganan berbayar

4. Pialang saham dan bank

Pemilik akun pialang saham atau rekening bank yang terhubung dengan investasi saham bisa menghubungi pialang atau bank tersebut untuk meminta laporan keuangan perusahaan yang diminati. Baik secara langsung, atau mengaksesnya melalui platform dan layanan yang tersedia.

Baca juga: Pengertian, Jenis-Jenis, dan Manfaat Aset

Apa Pentingnya Berinvestasi Saham?

Ada banyak alasan kenapa seseorang lebih memilih saham sebagai instrumen dalam berinvestasi. Berinvestasi saham sangat penting karena sejumlah alasan, berikut di antaranya.

1. Potensi pertumbuhan keuangan

Investasi saham memberikan kesempatan untuk pertumbuhan keuangan jangka panjang. Saham dari perusahaan yang berkembang dengan baik memiliki potensi untuk menghasilkan keuntungan yang signifikan seiring berjalannya waktu.

2. Bagian dari pemilik perusahaan

Melalui investasi saham, kamu menjadi pemilik sebagian dari perusahaan. Ini memberimu hak untuk mendapatkan keuntungan perusahaan berupa pembagian dividen atau keuntungan modal dari kenaikan harga saham.

3. Diversifikasi portofolio

Kamu bisa mendiversifikasi portofolio melalui investasi saham. Dengan memegang berbagai saham dari perusahaan berbeda, risiko portofolio secara keseluruhan bisa berkurang. Jika satu saham mengalami penurunan nilai, investasi di saham lain masih memiliki peluang untuk tumbuh atau bertahan.

4. Likuid dan fleksibel

Saham adalah instrumen investasi yang relatif likuid. Artinya, saham dapat dijual dengan cepat  dan mudah, pun dapat  dikonversi kembali menjadi uang tunai jika diperlukan. Likuiditas ini memberi fleksibilitas dalam mengelola keuangan dan mengakses dana ketika dibutuhkan.

5. Peluang mengikuti pasar modal

Investasi saham memungkinkan berpartisipasi dalam pertumbuhan dan aktivitas pasar modal. Kamu bisa mengamati tren pasar, belajar tentang perusahaan dan industri yang berbeda, mengembangkan pemahaman yang lebih baik tentang ekonomi dan faktor-faktor yang memengaruhi  pasar, serta mempelajari lebih lanjut tentang dunia keuangan dan meningkatkan pemahaman tentang investasi.

Terlepas dari itu, penting untuk diingat bahwa investasi saham juga melibatkan risiko. Harga saham bisa berfluktuasi, dan tidak ada jaminan bahwa kamu akan selalu mendapatkan keuntungan.

Baca juga: 5 Tips dan Cara Investasi Saham untuk Pemula yang Praktis dan Aman

Cara Membaca Laporan Keuangan Saham

Cara membaca laporan keuangan saham.
Cara membaca laporan keuangan saham.

Berikut sejumlah langkah yang dapat membantumu membaca, memahami, dan menganalisis laporan keuangan saham:

1. Laporan Laba Rugi (Income Statement)

Berikut ini adalah langkah-langkah membaca laporan keuangan laba rugi perusahaan.

  • Identifikasi periode waktu yang dicakup oleh laporan laba rugi.
  • Fokus pada pendapatan atau penjualan bersih (revenue) perusahaan, serta bagaimana biaya dan beban memengaruhi laba bersih.
  • Perhatikan komponen seperti pendapatan operasional, biaya penjualan, biaya administrasi, beban bunga, pajak, dan laba bersih.
  • Perhatikan tren pendapatan dan laba bersih dari tahun ke tahun untuk melihat pertumbuhan atau penurunan kinerja perusahaan.

2. Laporan Neraca (Balance Sheet)

Berikut ini adalah langkah-langkah membaca laporan neraca perusahaan.

  • Pahami struktur neraca yang mencantumkan aset, kewajiban, dan ekuitas pemegang saham.
  • Perhatikan aset perusahaan, termasuk aset lancar (current assets) seperti kas, piutang, dan persediaan, serta aset tetap (fixed assets) seperti tanah, bangunan, dan peralatan.
  • Tinjau kewajiban (liabilities) perusahaan, seperti utang jangka pendek dan jangka panjang, serta kewajiban lainnya.
  • Perhatikan ekuitas pemegang saham, yang mencerminkan klaim pemegang saham terhadap aset perusahaan.
  • Analisis neraca untuk melihat stabilitas keuangan perusahaan dan kemampuannya membayar kewajiban.

3. Laporan Arus Kas (Cash Flow Statement)

Berikut ini adalah langkah-langkah membaca laporan arus kas perusahaan.

  • Perhatikan tiga aktivitas utama dalam laporan arus kas: aktivitas operasi, aktivitas investasi, dan aktivitas pendanaan.
  • Tinjau arus kas dari operasi untuk melihat apakah perusahaan menghasilkan arus kas positif atau negatif dari kegiatan inti bisnisnya.
  • Perhatikan arus kas dari investasi, yang mencerminkan investasi perusahaan dalam aset tetap atau investasi lainnya.
  • Tinjau arus kas dari pendanaan untuk melihat bagaimana perusahaan memperoleh dana, seperti melalui penerbitan saham atau pinjaman.
  • Tinjau pula penggunaan dana untuk investasi, pembayaran utang, dividen, dan aktivitas lainnya.

 

Baca juga: Manfaat Laporan Keuangan bagi Investor agar Investasi Sukses

4. Rasio Keuangan

Berikut ini adalah langkah-langkah membaca rasio keuangan perusahaan.

  • Gunakan rasio keuangan untuk menganalisis hubungan antara berbagai komponen laporan keuangan, dan mengukur kinerja keuangan perusahaan.         
  • Contoh rasio keuangan di antaranya rasio profitabilitas, rasio likuiditas, dan rasio utang.
  • Tinjau rasio profitabilitas seperti rasio laba bersih terhadap pendapatan atau rasio laba bersih terhadap aset.
  • Perhatikan rasio likuiditas seperti rasio lancar dan rasio kas terhadap kewajiban jangka pendek.
  • Tinjau rasio utang, seperti rasio utang terhadap ekuitas atau rasio utang terhadap aset.
  • Bandingkan rasio keuangan perusahaan dengan rasio industri atau dengan rasio perusahaan sejenis untuk mendapatkan gambaran lebih baik tentang performa dan posisi relatif perusahaan.

5. Analisis Tren dan Perbandingan

Berikut ini adalah langkah-langkah melakukan analisis tren dan perbandingan kondisi finansial perusahaan.

  • Tinjau laporan keuangan dari beberapa periode sebelumnya untuk melihat tren dalam kinerja keuangan perusahaan.
  • Bandingkan laporan keuangan dengan perusahaan atau industri sejenis untuk melihat bagaimana perusahaan berkinerja dalam konteks yang lebih luas.

Baca juga: Cara Kerja Saham sebagai Instrumen Investasi dan Trading

Tips Membaca Laporan Keuangan Saham

Berikut beberapa tips yang dapat membantu membaca laporan keuangan saham:

1. Perhatikan footnotes

Jangan abai memperhatikan catatan dan catatan kaki (footnotes) yang disertakan dalam laporan keuangan, karena bisa memberi informasi penting tambahan tentang kebijakan akuntansi, risiko, hingga peristiwa signifikan yang dapat memengaruhi  kinerja perusahaan.

2. Telusuri informasi tambahan

Selain laporan keuangan utama, cari informasi tambahan seperti laporan manajemen, risalah rapat umum pemegang saham (RUPS), dan presentasi investor. Informasi ini akan menambah wawasan tentang strategi perusahaan, proyeksi masa depan, dan faktor-faktor yang memengaruhi  kinerja perusahaan.

3. Fokus pada aspek penting

Identifikasi aspek penting dalam laporan keuangan, seperti pendapatan, laba bersih, arus kas bebas, dan pertumbuhan aset. Perhatikan juga rasio-rasio yang kritis untuk memahami stabilitas keuangan perusahaan.

4. Dapatkan bantuan profesional

Jika kamu merasa kesulitan atau tidak yakin dalam menganalisis laporan keuangan, jangan ragu untuk mencari bantuan dari profesional keuangan, seperti akuntan atau analis keuangan. Selain dapat membantu menginterpretasikan cara membaca laporan keuangan dengan lebih baik, para profesional ini bisa memberikan saran berdasarkan pemahaman mereka tentang industri dan pasar.

Selain itu, agar lebih mudah bermain saham unggulan, kamu juga bisa memanfaatkan fitur-fitur inovatif di aplikasi investasi BMoney. Aplikasi aman dan tepercaya dengan biaya terjangkau ini memiliki fitur robo advisory yang memungkinkan kamu untuk memilih produk rekomendasi sesuai profil risikomu. Bahkan, ada pula fitur BMoney Privilege bagi pengguna premium untuk mengembangkan aset dengan akses luas melalui Relationship Manager pribadi.

 

Artikel menarik lainnya

reksadana_hero_image

Selalu update bareng komunitas investor BMoney!