Manfaat Pasar Modal Bagi Investor dan Masyarakat

Uji Agung Santosa

19 September 2022

Manfaat pasar modal yang harus kamu ketahui (Foto:123rf.com)
Manfaat pasar modal yang harus kamu ketahui (Foto:123rf.com)

Belakangan pembicaraan mengenai investasi tidak ada habisnya. Berbagai pilihan investasi ditawarkan dengan iming-iming menjamin masa depan. Salah satunya adalah investasi pasar modal. Manfaat pasar modal yang diyakini besar ini menarik minat. Bentuk investasi pasar modal kini memang kian digandrungi, terutama para anak muda yang makin melek dengan pengelolaan keuangan.

 

Pasar modal merupakan sistem keuangan yang terorganisir. Di dalamnya, terjadi aktivitas bertransaksi berbagai instrumen pasar modal yang dikelola oleh Bursa Efek Indonesia dan memiliki beragam jenis.

Adapun jenis investasi pasar modal yang tengah naik daun di kalangan masyarakat, terutama anak muda, adalah saham dan reksadana. Banyaknya alternatif aplikasi secara daring lewat telepon genggam dengan pendaftaran yang gampang dan memudahkan pengguna untuk bertransaksi menjadi salah satu alasannya.

Baca juga: Surat Perjanjian Investasi, Jenis, Contoh, dan Manfaatnya

Pilihan investasi ini juga mulai dilirik karena terdapat banyak manfaat pasar modal yang dapat diperoleh. Lalu apa dan siapa saja yang bisa memperoleh manfaat pasar modal ini?

Manfaat Pasar Modal bagi Investor atau Masyarakat

Manfaat pasar modal bagi masyarakat
Manfaat pasar modal bagi masyarakat

Investor merupakan pemodal yang ingin menginvestasikan uangnya untuk membeli jenis investasi pasar modal, baik saham, reksadana, obligasi, maupun derivatif. Tidak terbatas pada perusahaan, perseorangan atau individu seperti kamu juga bisa menjadi investor pasar modal dan menikmati manfaat pasar modal. Nah, ini dia manfaat pasar modal bagi kamu yang memilih menjadi investor:

1. Bisa dapat banyak untung

Ini yang memang kerap diincar dari orang-orang yang tergerak berinvestasi. Namun tidak salah, manfaat pasar modal bagi investor, tentu karena keuntungannya yang didapat berupa dividen yang kadang dapat terbilang besar. Apalagi jika memilih jenis investasi berupa saham. Ketika nilai jualnya meningkat di pasar modal, kamu akan memperoleh keuntungan yang sangat besar.

Baca juga: Tips Menabung Harian yang Mudah Dilakukan Siapa Saja

Akan tetapi, kamu perlu kesabaran dan teliti jika memilih investasi jenis ini. Keuntungan besar yang diperoleh ini bukan dalam jangka pendek. Jadi, kamu bisa pertimbangkan terlebih dahulu tujuanmu berinvestasi.

2. Bisa banyak alternatif investasi

Investasi memang beraneka ragam. Ada yang memilih menabung, membuka deposito, membeli emas, atau membeli properti. Nah, keberadaan investasi pasar modal dengan beragam jenisnya ini juga semakin memberikan kamu banyak alternatif dalam berinvestasi. Namun, kamu perlu menentukan tujuan investasimu. Jika kamu berinvestasi untuk kebutuhan jangka panjang, investasi pasar modal ini bisa menjadi sarana yang tepat dengan keuntungan yang cukup bagus. 

3. Bisa dengan modal kecil

Biasanya orang kerap enggan berinvestasi karena dianggap membutuhkan biaya besar. Hal ini bisa jadi benar jika kamu memilih investasi berupa properti atau tanah yang mengharuskan modal awal yang besar. Semula, investasi pasar modal juga mendapat anggapan serupa. Namun nyatanya, sejumlah investasi pasar modal ini dapat dilakukan dengan modal awal yang tidak terlalu besar.

Salah satunya reksadana. Kamu bisa berinvestasi dengan modal awal di bawah Rp500 ribu dan menikmati manfaat pasar modal ini. Begitu pula dengan saham yang kini dapat dijalankan melalui berbagai aplikasi daring, modal awalnya cukup terjangkau.

4. Membuka lapangan kerja bagi masyarakat

Pergerakan di pasar modal ini ternyata bisa juga menjadi pendorong perkembangan industri lain dan menyebabkan munculnya sejumlah profesi kerja, mulai dari pialang, bank kustodian, lembaga kliring, dan masih banyak lagi. Ini disebabkan penawaran umum dari emiten tidak dapat diselesaikan sendiri oleh perusahaan emiten karena prosesnya yang kompleks. 

Baca juga: Mengenal Fungsi OJK untuk Konsumen dan Lembaga Keuangan

Manfaat Pasar Modal Bagi Emiten

Emiten adalah sebutan untuk perusahaan penjual saham yang menggerakkan aktivitas bursa efek. Tanoa ada emiten, investasi pasar modal tidak akan berjalan. Bahkan manfaatnya tidak akan dapat dirasakan masyarakat, terlebih lagi investor. Lalu bagi emiten, ini manfaat yang diperolehnya dari pergerakan pasar modal:

1. Bikin Modal Nambah

Keberadaan pasar modal ini memberikan manfaat bagi emiten untuk mendapatkan dana melalui penjualan saham ke pasar modal. Saham itu dibeli oleh masyarakat umum, perusahaan lain, bahkan pemerintah. Dari hasil pembelian saham ini, perusahaan memperoleh modal tambahan yang dapat digunakannya untuk memutar roda produksi.

2. Kapasitas Produksi Meningkat

Dengan bertambahnya modal lewat penjualan saham, dana ini dapat dimanfaatkan oleh emiten untuk meningkatkan kapasitas produksi. Tidak heran, emiten yang banyak diminati umumnya terpantau memiliki produktivitas yang tinggi. Reputasi baik yang dimiliki sebuah emiten karena peningkatan produksi ini juga bisa berdampak pada kenaikan harga jual sahamnya secara signifikan.

3. Lapangan Kerja Makin Banyak

Pergerakan di pasar modal ini juga memicu perusahaan untuk menambah sumber daya manusianya. Hal ini disebabkan dengan produktivitas yang meningkat, maka dibutuhkan juga tenaga yang kian ahli dengan jumlah yang perlu disesuaikan. Bukan tidak mungkin, perusahaan memilih untuk membuka lowongan kerja demi memenuhi penambahan tenaga kerjanya.

Baca juga: Investasi Jangka Pendek, Keuntungan, dan Jenisnya

Manfaat Pasar Modal Bagi Pemerintah

Manfaat pasar modal bagi pemerintah
Manfaat pasar modal bagi pemerintah

Tidak hanya untuk kamu yang menjadi investor atau berada di perusahaan, bergulirnya pasar modal ini berdampak juga pada pemerintah dan kondisi perekonomian negara. Nah, berikut ini manfaat pasar modal bagi pemerintah:

1. Pendapatan Negara Meningkat

Pendapatan ini diperoleh dari pajak yang dikenakan pada tiap transaksi dan perolehan dividen para pemegang saham. Pemasukan pajak ini jelas memberikan pendapatan bagi negara.

2. Membantu Menjalankan Roda Perekonomian

Dengan bertumbuhnya investor yang membeli saham perusahaan yang terdaftar di pasar modal, perusahaan tersebut memiliki pendapatan untuk mengekspansi bisnisnya lebih luas lagi. Semakin tumbuh besar perusahaan-perusahaan di dalam berbanding lurus dengan kemajuan ekonomi negara.

Selain itu, apabila perusahaan semakin besar bisnisnya dan semakin banyak jumlahnya, tenaga kerja yang dibutuhkan juga semakin meningkat. Artinya membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat sehingga meningkatkan daya beli.

Baca juga: Daftar Istilah Penting Dunia Investasi yang Wajib Diketahui

3. Menarik Investor Asing ke Dalam Negeri

Jika pasar modal dikelola dengan baik, investor asing akan tertarik untuk menanamkan modalnya di Indonesia. Apa keuntungannya? Dengan adanya investor asing, perusahaan bisa mengembangkan bisnis menjadi lebih luas lagi. Seperti yang disinggung sebelumnya, perusahaan-perusahaan yang semakin tumbuh besar berjalan beriringan dengan kemajuan ekonomi suatu negara.

 

Itu dia ragam manfaat pasar modal yang ternyata bisa dinikmati banyak pihak. Jadi, bagi kamu yang tertarik untuk ikut berinvestasi di pasar modal, tidak perlu bingung karena kini banyak pilihan dan cara mudah untuk mengaksesnya, seperti di BMoney. Selamat terjun ke pasar modal untuk menikmati manfaatnya.

Artikel menarik lainnya

reksadana_hero_image

Selalu update bareng komunitas investor BMoney!